Danramil 0804/06 Maospati berikan
materi wawasan kebangsaan kepada siswa baru SMP dan SMA di wilayah kecamatan
maospati
Dalam rangka menanamkan jiwa
patriot dan sema ngat nasionalisme Serta
disiplin yg tinggi, siswa-siswi wajib mendapat pengetahuan wawasan kebangsaan
dan pelatihan PBB (peraturan baris
berbaris)""
Masa Pengenalan Lingkungan
Sekolah disebut (MPLS) merupakan sebuah kegiatan yang umum dan rutin
dilaksanakan oleh sekolah guna menyambut kedatangan para peserta didik baru dan
memberi pengetahuan awal kepada para siswa baru guna menunjang kesiapan pelajar
dalam proses belajar mengajar di tahap sekolah yang baru.
Masa Pengenalan Lingkungan
Sekolah yang dahulu lebih dikenal dengan MOS ( Masa orientasi sekolah ) banyak
dijumpai di sekolah tingkat SMP, SMA dan SMK maupun ditingkat Mahasiswa. Kegiatan
masa pengenalan lingkungan sekolah ini juga dijadikan sebagai ajang untuk
melatih mental, disiplin, menanmkan jiwa korsa serta kekompakan juga untuk mempererat tali persaudaraan sesama
siswa,siswa dengan pendidiknya serta sebagai tahapan perkenalan siswa terhadap lingkungan
baru di sekolah,Baik itu perkenalan dengan sesama siswa baru maupun para guru
yang ada di sekolah tersebut,