Selasa, 27 November 2018

Danramil 0804/06 Hadiri Lokakarya Mini Lintas Sektoral Wilayah Kerja Puskesmas Maospati


Magetan - Puskesmas kecamatan Maospati mengadakan lokakarya mini lintas sektoral serta Program keluarga sehat wilayah kerja puskesmas Maospati bertempat di Kantor  Puskesmas Maospati Kabupaten Magetan pada Rabu 26 November 2018.

Dalam acara Lokakarya mini ini dihadiri kurang lebih 40 orang diantaranya Camat Moaspati Bpk. Andri RH, Komandan Koramil 0804/06 Maospati Kapten Inf Suryo Margono, Kapolsek  Maospati Kompol Basuki Dwi Kueanto SH MH, UPTD Maospati, KUA Maospati dan perwakilan dari Kepala Desa di wilayah Kecamatan Maospati.

Kegiatan lokakarya mini lintas sektoral tersebut bertujuan mencari masukan-masukan dan mengevaluasi tentang program puskesmas yang sudah dikerjakan.   ”Selain itu juga membahas evaluasi dari program-program Puskesmas Maospati ,” ujar Dr Edy S Minoto Kepala Puskesmas Maospati dalam sambutannya mengawali pertemuan yang merupakan agenda routin tersebut.

Program-program yang dijalankan Puskesmas Maospati bertujuan menggali kebutuhan masyarakat. Antara lain melalui Survey keluarga sehat (SKS), klasifikasi Keluarga sehat dan evaluasi cakupan kampanye campak dan Rubela tahap III UPTD Puskesmas Maospati.

Menurut Dr. Edi S Minoto berdasarkan hal ini membuktikan bahwa masyarakat Kecamatan Maospati sudah  mempercayakan pelayanan kesehatan kepada Puskesmas Maospati, disampaikan juga bahwa sarana dan prasarana di puskesmas Maopati sudah terlengkapi dan ditunjang dengan tenaga medis yang profesional. Selain itu Kepala Puskesmas juga menginggatkan kepada seluruh undangan yang hadir tentang sudah memasukinya musim penghujan yang mana agar semua masyarakat untuk selalu menjaga kesehatan, hal ini dikarenakan penyakit lebih rentan datang pada saat musim penghujan.

Dalam mengakiri sambutanya Kepala Puskesmas Maospati mengucapkan banyak terima kasih kepada undangan yang hadir, " Karena dengan kehadiran dan masukan dari para undangan akan menambah perbaikan pelayanan di puskesmas Maospati dan akan memperlancar dalam pelaksanaan program progam yang di canangkan oleh puskesmas Maospati kedepanya" ucap Kepala Puskesmas Maospati.

Kegiatan lokakarya mini lintas sektoral wilayah kerja puskesmas Maospati dimulai dari pukul 09.00 dan berakhirvpukul 11.30 selama kegiatan acara bejalan dengan aman tertib dan lancar. [R.06]

Senin, 26 November 2018

Danramil 0804/06 Maospati Hadiri Sosialisasi Penjaringan Perangkat Desa Malang


Magetan -  Koramil 0804/06 Maospati, Polsek Maospati dan Kasi Trantib Kecamatan Maospati menghadiri sosialisasi penjaringan perangkat Desa Malang di Kantor Desa Malang Kecamatan Maospati Kabupaten Mageyan pada Senin malam 26/11/2018. Dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh Zainal Arifin. Kasi Trantib Maospati, Kompol Basuki Dwi Kuranto SH MH Kapolsek Maospati, Kapten Inf Suryo Margono Danramil 0804/06 Maospati, Bapak Sukadi Kepala Desa Malang, Ketua BPD, LPM Desa Malang dan Ketua RW, RT serta undangan sekitar 50 orang.

 Dalam sambutanya Kepala Desa Malang mengatakan bahwa di Desa Malang saat ini ada beberapa jabatan perangkat desa yang kosong antara lain Kaur Keuangan dan Kaur Tata Usaha dan Perencanaan, sesuai dengan petunjuk dari pimpinan kekosongan tersebut harus di isi sedangkan peraturan yang terbaru minimal sekolah harus tamat SMA sederajat, dan masih banyak lagi aturan persyaratan yang terbaru. sesuai dengan aturan dari pemerintah. "Struktur tata kerja organisasi pemerintah Desa aturan tersebut salah satu petunjuk yang terbaru dan apabila ada jabatan kekosongan di pemerintahan Desa harus diisi " Jelas Kepala Desa Malang Bapak Sukardi.

 Dalam sambutan Kasi Trantib bapak Zainal Arifin menyampaikan yang intinya bahwa masalah keamanan di wilayah Kecamatan Maospati adalah tanggung jawab kita bersama, bersamaan juga tahun ini tahun Politik ada pilpres dan Pileg maka jadilah warga negara yang baik, gunakan hak pilih anda dengan hati nurani masing-masing. " Saya mengharapkan dalam pelaksanaan pengisian dan penjaringan perangakat nantinya dapat berjalan dengan jujur adil dan tidak ada kecurangan sehingga tidak menimbulkan hal yang tidak kita inginkan " jelas Kasi Trantib

 Dalam kesempatan itu juga Komandan Koramil 0804/06 Maospati Kapten Inf Suryo Margono sebagai narasumber menyampaikan yang intinya bahwa kegiatan penjaringan dan pengisian perangkat ini memang sudah menjadi aturan yang baku karena suatu organisasi, jabatan harus terisi agar jalanya kinerja tidak terganggu sehingga dapat menyelesaikan program program yang sudah direncanakan.
" Saya harapkan nantinya tidak terjadi kecurangan yang sifatnya dapat menimbulkan permasalahan dalam giat mulai dari pemilihan panitia, perumusan naskah soal sampai dengan pelaksanaan ujian serta nanti sampai ada pelantikan , untuk itu kami bersama Kapolsek akan berperan dalam hal pelaksaan pengamanan " ucap Kapten Inf Suryo Margono.  [R06]

Jumat, 23 November 2018

Bati Wanwil Koramil 0804/06 Hadiri Ramah Tamah Dengan Kontingen Porkab Kecamatan Maospati


Magetan -  Bati Wanwil Koramil 0804/06 Maospati Serma Siget Setiyono  menghadiri kegiatan ramah tamah dengan para Atlet Porkab Kecamatan Maospati di Kantor Pertemuan Kecamatan Maospati S Kabupaten Magetan.  Pada Jum'at (23/11/2018)

Dalam Kegiatan ramah tamah tersebut tersebut dihadiri Forkopimca Kecamatan Maospati diantaranya Camat Maospati Sdr. Andri Rahman Hakim Ap Msi ,  Kapolsek Maospati Kompol Basuki Dwikoranto, S.H M.H, Danramil 0804/06  Maospati diwakili oleh Bati Wanwil Serma Siget Setiyono, Kepala Desa dan Kepala Kel. se Kecamatan Maospati, Sponsorship PORKAB Kecamatan Maospati  Official dan pelatih Cabang Olahraga, Atlet Cabang Olahraga PORKAB Kecamatan Maospati serta undangan sekitar 170 orang. Adapun rangkaian kegiatan acara ramah tamah dengan kontingen Porkab Kecamatan Maospati diawali dengan Menyanyikan lagu Indonesia Raya., Pembukaan, Sambutan - sambutan, Penyerahan uang pembinaan serta Ramah tamah dan hiburan.

Dalam Sambutan ketua kontingen Kecamatan Maospati Bapak Bambang Sigit Purnomo S.H menyampaikan Salam hormat dan taklim pada semua tamu undangan yang hadir, Ucapan terimakasih yang banyak kepada Forkopimca atas suport semangat yang diberikan kepada kami dan pada para atlet atas daya dan upayanya sehingga Kecamatan Maospati mendapatkan peringkat ke 3 se Kabupaten Magetan dan berharap agar  jangan sampai bosan untuk memberikan pembinaan kepada atlet Kecamatan. Maospati. " Semoga kedepannya Kecamatan Maospati bisa lebih baik lagi dalam perhelatan Porkab yang akan digelar setiap 2 tahun sekali " ucap Bapak Sigit.

Sementara itu Sambutan Camat Maospati Bapak Andri Rahman Hakim Ap Msi mengucapakan terimakasih dan selamat kepada semua elemen yang ikut serta dalam PORKAB atas perolehan prestasi yanh didapat Maospati.

" Alhamdulillah dalam PORKAB kita mendapatkan uang pembinaan sepuluh juta, Kami mewakili Forkopimca Kecamatan Maospati mohon maaf apabila dalam pelaksanaan PORKAB ada kekurangan serta Mudah - mudahan kontingen Maospati untuk berikutnya bisa memperoleh peringkat pertama dalam PORKAB Magetan " Ucap Camat Maospati.

Dilaporkan pula hasil perolehan medali dalam PORKAB kontingen Kecamatan Maospati memperoleh peringkat ke 3 se Kabupaten Magetan dengan perolehan 34 medali yang tersiri dari 10 medali emas, 11 medali perak, 13 medali perunggu. Selama kegiatan ramah tamah berjalan tertib lancar dan aman.[R06]

Rabu, 21 November 2018

Danramil 0804/06 Maospati Hadiri Komunikasi Sosial TNI AU di Graha Dewanto Lanud Iswahyudi


Magetan - Bangsa Indonesia sebagai bangsa yang besar merupakan bangsa yang memiliki tingkat heterogenitas yang tinggi dengan jumlah suku bangsa yang banyak, bermacam-macam agama, beraneka ragam budaya, adat istiadat dan bahasa. Keanekaragaman tersebut dapat membuat kehidupan bangsa yang rukun, bersatu dan saling menghormati. Di sisi lain dengan adanya pengaruh era globalisasi, wawasan kebangsaan indonesia juga mengalami ujian yang cukup berat. Nilai-nilai kebangsaan yang mempersatukan perbedaan seakan-akan telah surut dan mendorong lahirnya sebuah kesadaran yang sempit dan jauh dari rasa kebangsaan.

Semangat kebangsaan yang berhasil mempersatukan segala macam perbedaan menjadi rapuh oleh tuntutan dan perkembangan jaman yang berjalan dengan begitu cepat. Oleh karena itu pembentukan wawasan kebangsaan ini perlu direspon agar tidak berkembang menjadi kekuatan yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa”, ungkap Komandan Lanud Iswahyudi Marsma TNI Widyargo Ikoputro SE MM pada acara Komunikasi Sosial TNI di gedung Graha Dewanto Lanud Iswahyudi Maospati, Kamis (22/11/2018).

“Adapun tujuan dilaksanakan Komsos TNI adalah untuk memberikan pemahaman tentang Komsos TNI dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara untuk memelihara dan meningkatkan keeratan hubungan antara TNI dengan segenap komponen bangsa guna kepentingan pertahanan dan keamanan negara yang harus dijaga dengan membangun karakter bangsa. Sesuai dengan tema Komsos TNI kali ini yaitu, “Melalui Komsos TNI Kita Jalin Silaturrahmi Antara TNI Dengan Aparat Pemerintah, Komponen Masyarakat dan atau Keluarga Besar TNI (KBT) Dalam Rangka Mewaspadai Proxy War di Wilayah NKRI”,  tambah Komandan Lanud Iswahyudi dalam sambutannya.

Acara Komsos TNI dimulai pukul 09.00 Wib dan selasai pukul 11.00 Wib, dengan narasumber Letkol Adm Hari Kusdianto SH MH  dengan materi Bela Negara dan Proxy War. Hadir pada acara tersebut Komandan Koramil 0804/06 Maospati, Kapolsek Maospati, perwakilan Kepala Desa di Kecamatan Maospati, Kepala Sekolah SMK Penerbangan, Pembina Pramuka Saka Dirgantara serta perwakilan dari anggota Lanud Iswahyudi serta FKPPI dari pembinaan Lanud Iswahyudi Maospati.

Acara Komsos TNI AU dengan segenap komponen adalah agenda routin yang dilaksanakan oleh Lanud Iswahyudi dan selama pelaksanaan keguatan berjalan dengan tertib aman dan lancar. [ R06]

Jumat, 16 November 2018

Babinsa Desa Malang Koramil 0804/06 Maospati Hadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW

Magetan, Babinsa Koramil 0804/06 Maospati  Serda Hartoyo yang mewakili Danramil 0804/06 Maospati  Kapten Inf Suryo Margono  menghadiri acara Peringatan Maulid Nabi Muhammad bertempat di Masjid Jami' Mahmudah Desa Malang Kecamatan Maospati Kabupaten Magetan.

 Dalam acara peringatan Maulid Nabi Muhammad Saw tersebut selain dihadiri Babinsa dan Babinkamtibmas juga dihadiri oleh Kades Malang Bapak Sukardi, PWCNU Maospati dan tamu undangan dari warga masyarakat Desa Malang sekitar 300 orang, sedangkan dalam acara pokoknya menghadirkan penceramah KH Hamim Dzajuli dari Kecamatan Kartoharjo Kabupaten Magetan.

Selasa, 13 November 2018

Jalin Silaturahmi Bati Tuud Koramil 0804/06 Maospati Hadiri Pertemuan Rutin PEPABRI


Magetan - PEPABRI (Persatuan Purnawirawan Angkatan Bersenjata Republik Indonesia) Kecamatan Maoapati dalam rangka meningkatkan tali silaturohmi sesama Pensiunan yang terdiri dari TNI dan Polri yang berdomisi di Wilayah Kecamatan Maospati Kabupaten Magetan, melaksanakan kegiatan pertemuan sebulan sekali.

Danramil 0804/06 Maospati diwakili oleh Bati Tuud Pelda Matsugan juga aktif menghadiri Giat bulanan tersebut. Rabu,(14/11/18). Kegiatan rutin pertemuan Pepabri Ranting Kecamatan Maospati dilaksanakan di Kantor Ranting Maospati bertempat di Desa Malang Kecamatan Maospati Kabupaten Magetan.

Ketua Pepabri Magetan Letkol Purn Supari dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada Danramil 0804/06 Maospati atau yang mewakili yang telah mau menghadiri undangan pertemuan Pepabri Anak Cabang Kecamatan Maospati dan telah memberi semangat kepada Purnawirawan untuk tetap memberikan yang terbaik bagi Negara Tercinta Indonesia.

Sementara itu Bati Tuud Koramil 0804/06 Maospati Pelda Matsugan  mengatakan ucapan terima kasih kepada Senior-senior yang dulu telah ikut membantu dan membangun Bangsa ini baik dari unsur TNI maupun Polri.

“Selain itu, pertemuan ini juga sebagai sarana silaturahmi dan menjalin komunikasi antara Koramil 0804/06 Maospati dengan Pepabri, sehingga lebih harmonis guna mendukung pelaksanaan tugas pembinaan teritorial yang dilakukan koramil sebagai satuan komando kewilayahan,” katanya

Lebih lanjut dari Koramil 0804/06 Maospati berharap agar tali silaturahmi dan komunikasi ini tetap terjaga, dengan harapan kesulitan sekecil apapun dapat kita pecahkan bersama. Kami juga mohon doa restu kepada para sesepuh agar dapat melaksanakan tugas dengan baik, karena tugas dan tantangan kedepan lebih berat, dihadapkan dengan kondisi dan situasi bangsa yang telah mengalami krisis baik krisis moral, Ideologi, politik, sosial, ekonomi dan budaya. [R06]