Selasa, 04 Desember 2018

Danramil 0804/06 Hadiri Wisuda Universitas Dr Nugroho di The Sun Hotel Madiun


Magetan - Pada Selasa tanggal 03 Desember 2018 bertempat di  Gedung pertemuan Sun Hotel Jalan Letjen S Parman Kelurahan Rejomulyo Kecamatan Kartoharjo Kota Madiun, Danramil 0804/06 Maospati Dim Kapten Inf Suryo Margono menghadiri dan monitoring kegiatan Wisuda program sarjana Mahasiswa Ilmu keguruan dan ilmu Pendidikian  Universitas Dr Nugroho Yang beralamat di Jalan Sendang Kamal Kelurahan Kraton Kecamatan Maospati Kabupaten Magetan.

Dalam acara tersebut jumlah para wisuda dan wisudawati sebanyak 290 orang dan ikut hadir dalam acara wisuda tersebut antara lain Rektor Universitas Dr Nugroho (UDN) Dr. Marsini M.pd, M.M, Kepala LL DIKTI Wilayah VII Jatim Prof. DR Ir. Suprapto DEA, STKW Surabaya Ibu Lilis Lestari S.sn. M.pd, Ponpes SPMAA, Sekda Magetan, Wadandenpom V/I Madiun, Danramil 0804/06 Kapten Inf Suryo Margono, Iptu Marem, Kepala Kelurahan Kraton serta juga  keluarga dari para wisudawan.

Mahasiswa yang sudah di wisuda  dituntut untuk terus menerus selalu memperkaya ilmu dan ketrampilan yang sudah di terima, karena seorang sarjana tidak mudah untuk langsung  mendapatkan pekerjaan seiring dengan kemajuan zaman dan ilmu pengetahuan oleh karena itu harus memperluas wawasan dan dapat menyesuaikan diri dengan lingkungan dengan cepat.

"Diharapkan  ilmu yang sudah didapatkan selama kuliah menjadi landasan untuk meningkatkan pengetahuan dan dapat bermanfaat bagi Masyarakat dan Negara," tegas Rektor Universitas Dr Nugroho Ibu Dr MarsiniM.pd .MM dalam sambutan dan arahannya. 

Selama pelaksanaan wisuda yang merupakan agenda wisuda yang ke II dalam tahun ajaran 2018 ini berjalan dengan tertib khidmat aman dan lancar. [R06]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar